Berikut 5 Gadget Tidak Penting Yang Seharusnya Jangan Anda Beli!

Berikut 5 Gadget Tidak Penting Yang Seharusnya Jangan Anda Beli!

Sebagian besar Produk hasil pengembangan Teknologi ditujukan untuk menghadirkan kemudahan bagi penggunanya. Namun sayangnya, tidak semua produk tersebut menghadirkan kemudahan bahkan justru Berbahaya.

Produk ini tidak hanya berpeluang untuk merugikan pengguna, tapi juga berpeluang untuk merusak kelestarian Bumi. Berikut daftar perangkat yang sebaiknya Anda hindari, dan tidak menghamburkan uang Anda untuk perangkat ini, dikutip dari ZDNet.

1. Pengganti karet ujung AirPods

Jangan tertipu dengan gambar baik yang ditampilkan situs ecommerce penjual karet pengganti ujung earbuds AirPods, sebab karet ini cenderung tidak nyaman, atau tidak didukung bagian jala untuk menjaga telinga tetap bersih atau agar tidak terjatuh dari telinga saat digunakan.

2. Powerbank sekali pakai

Powerbank jenis ini memiliki peluang besar untuk merusak lingkungan. Perangkat tidak hanya berakhir sebagai sampah, sebab Anda akan membuang baterai dan alat elektronik lain saat tidak lagi digunakan, namun sebagian besar powerbank sekali pakai ini mengandung baterai lithium yang dapat diisi ulang, tanpa sirkuit pengisian daya.

3. Konverter stop kontak

Perangkat ini ditujukan untuk sebagai adapter antara stop kontak di negara asal Anda, dengan stop kontak ke perangkat, dan Anda harus memiliki adapter berbeda untuk setiap negara. Namun, perangkat ini hadir dengan komponen metal yang terlihat. Hal ini berbahaya karena dapat tersentuh oleh anak-anak, atau tersentuh oleh Anda dengan pena atau alat dengan ujung berbahan metal.

4. Perangkat IoT tanpa merek

Membeli perangkat ini mungkin menjadi salah satu cara untuk menghemat uang, namun pada dasarnya, perangkat IoT berharga murah merupakan masalah di dalam kotak kemasan. Perangkat ini umumnya memiliki berbagai masalah, dari kualitas hardware dan software rendah, tanpa atau dengan sedikit dukungan layanan purna jual, keandalan buruk, dan aplikasinya merupakan mimpi buruk menyoal keamanan dan privasi.

5. Pelindung layar Tempered Glass

Bahan pelindung layar smartphone ini tergolong mahal, sulit untuk diaplikasikan tanpa memerangkap debu, rambut halus atau kotoran lain di antara layar dan bahan pelindung. Selain itu, bahan ini tergolong rapuh dan mudah retak. Tepian bahan pelindung ini juga kerap terangkat beberapa hari setelah pengaplikasian kemudian memerangkap debu dan kotoran, serta tidak berkontribusi secara keseluruhan dalam memperkuat layar perangkat yang dilindunginya. Sebaiknya, Anda menggunakan bahan pelindung film pada umumnya, sebab berharga lebih terjangkau, lebih mudah dipasang, lebih tahan lama serta melindungi layar dari kerusakan. Karenanya, untuk perangkat teknologi, ada baiknya Anda mengeluarkan dana sedikit lebih besar untuk membeli perangkat dari produsen yang terjamin memiliki kualitas produk baik dan layanan purna jual baik, serta dengan desain lebih aman dan dapat digunakan dalam jangka waktu lama. Selamat mencoba! Di rilis oleh Medcom