cara ganti password wifi first media

Cara Ganti Password Wifi First Media Mudah dan Lengkap

Cara Ganti Password Wifi First Media – First Media merupakan salah satu penyedia layanan internet rumah dengan koneksi yang cepat dan TV kabel berkualitas HD yang sudah memiliki banyak pelanggan. Paket berlangganan dari First Media yang terjangkau mulai dari 361 ribu per bulan dengan kecepatan internet up to 15 Mbps, ditambah dengan layanan tv kabel dengan 121 channel dan streamtaiment merupakan paket yang paling laris untuk digunakan di rumahan.

Terutama untuk kalian yang password wifinya sudah terlanjut tersebar dan sekarang tidak ingin banyak orang mengetahui password wifi First Media yang kalian gunakan. Tapi ketika kalian berlangganan internet dari First Media mungkin ada tetangga atau teman yang pernah ikut menggunakan koneksi wifi sehingga mengetahui password wifi yang kalian gunakan.

Ketika koneksi internet kalian lemot, ada kemungkinan tetangga atau teman kalian ikut menggunakan koneksi wifi tersebut. Jadi, solusi terbaik adalah mengganti password wifi baru agar tidak diketahui orang lain. Cara ganti password wifi First Media akan sangat membantu para pengguna provider internet ini agar dapat untuk merubah password wifi sendiri tanpa bantuan dari teknisi.

BACA JUGA: 3 Cara Mengganti Password Wifi Indihome Di HP

©Berikut Cara Mengganti Password WiFi First Media

cara ganti password wifi first media -1

Jika kalian tidak tahu cara ganti password wifi First Media, maka kalian harus menghubungi bantuan teknisi dari First Media.

Tapi terkadang bantuan dari teknisi datang terlalu lama, padahal kalian membutuhkan koneksi internet yang cepat saat itu juga.

Jadi solusinya kalian harus mengganti passoword wifi sendiri. Lalu bagiamana cara mengganti password wifi first media sendiri tanpa bantuan teknisi?

Berikut ini akan kami jelaskan step by step tutorial mengganti password wifi First Media dengan mudah.


√1. Hubungan Gadget dengan Layanan First Media.

cara ganti password wifi first media di hp

Langkah pertama adalah dengan mengkoneksikan gadget yang kamu miliki ke layanan First Media.

  • Pastikan gadget yang kamu gunakan terkoneksi dengan wifi first media.
  • Jika kamu menggunakan PC maupun laptop yang memiliki port LAN, kamu bisa juga mengkoneksikan perangkatmu dengan modem melalui bantuan kabel LAN.

√ 2. Masuk ke Browser

cara ganti password wifi first media lewat laptop

Langkah selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah masuk ke browser di smartphone ataupun di laptop, bisa menggunakan google chrome, mozzila firefox atau browser lainnya.

  • Pada tahap ini, masukan alamat IP address 192.168.0.1 di browser dan tekan enter.

√ 3. Masuk Menggunakan Userame dan Password yang Tepat

cara ganti password wifi first media 2020

Jika sudah masuk ke alamat IP address tadi, maka kalian akan dialihkan ke halaman login modem first media yang kalian gunakan.n

  • Kalian silahkan inputkan pada kolom user name, dengan kata “admin”. Sementara itu, pada kolom password, mengisinya dengan kata “admin” juga.

√ 4. Masuk ke Menu “Setup

Setelah bisa login, maka akan dialihkan ke halaman beranda setting modem, disini kalian bisa mencari pengaturan untuk merubah password wifi :

  • Pada bagian menu Wireless Setting yang ada pada bagian kiri.
  • Setelah itu, carilah menu “Setup” yang ada pada bagian atas.

√ 5. Ganti Password di Kolom yang Disediakan

Nantinya ada sebuah kolom yang muncul pada bagian tengah layar. Kolom tersebut memiliki banyak pilihan yang bisa kamu input.

Meskipun begitu, kamu tidak boleh sembarangan dalam mengisinya, karena akan berdampak pada koneksi yang kamu dapatkan.

  • Yang harus kamu ganti pertama adalah pada bagian Wireless Network Name (SSID)” pada koneksi 4G dan 3G.
  • Keduanya harus kamu isi dengan input berbeda untuk menghindari adanya crash information. Untuk mengganti password-nya, kamu cari sebuah kolom yang bertuliskan “Network key”.
  • Pada bagian ini kamu bisa menggantinya dengan password baru agar tidak diketahui orang lain dan gunakan password yang tidak mudah untuk ditebak.
  • Untuk mengisikan bagian password ini minimal kalian memasukan 6 karakter yang unik dan rahasia.

Hindari menggunakan password yang mudah ditebak seperti nama pemilik rumah maupun tanggal lahir mu.


√ 6. Mencatat dan Mengingat Setiap Detail Informasi

Jika kamu sudah selesai mengganti password, sebaiknya ingat baik-baik password tersebut. Kamu juga bisa mencatatnya jika memang mudah lupa.

  • Setelah password tersebut ditulis, simpan baik-baik password tersebut agar tidak ada orang yang membaca.
  • Bagikan password ini hanya kepada anggota keluarga di rumah atau orang-orang yang kamu percaya saja.

Jika password kamu sebarkan lagi, maka koneksi internet digunakan pastinya akan lemot karena banyak orang yang menggunakannya.


√ 7. Simpan Pengaturan yang Ada

Masih pada halaman pengaturan Wireless Setting, kamu harus menyimpan perubahan password wifi baru menekan tombol simpan.

  • Jika sudah coba kalian hubungkan smartphone atau laptop menggunakan Wifi, apakah password wifi sudah berubah atau belum.

Jika, belum berhasil maka ulangi langkah dari awal, karena mungkin kalian lupa klik simpan pada tahap akhir.


Itu tadi step by step untuk mengganti password Wifi modem First Media dengan langkah yang mudah di praktekan, kalian bisa menggunakan smartphone, laptop atau komputer PC untuk melakukannya.

Baca Juga Lainnya
Modem Wifi Portable  Perangkat Jaringan Komputer

Semoga kalian bisa berhasil mengikuti tutorial cara ganti password wifi First Media yang kami berikan diatas, sehingga tidak ada orang lain yang ingin ikut menggunakan koneksi internet rumah yang kalian miliki.

Dan jangan kalian sebarkan lagi password baru yang telah dibuat kepada tetangga kalian ataupun orang lain yang bukan anggota keluarga di rumah.